Infaq Rutin Pekanan, untuk membiayai Kegiatan Masjid Ramadhan Griyashanta, dengan Prinsip dari Umat untuk Umat

Setelah shalat Jum’at usai, beberapa orang, biasanya 5 s/d 8 orang masih duduk-duduk sejenak di masjid, aktivitas rutin setiap hari Jum’at. Seperti hari ini, Jum’at, 16 Februari 2024 tampak setidaknya ada 5 orang duduk melingkar dan 4 orang lagi yang tidak tampak pada foto, mereka adalah Bpk Bambang Sari Suko, Bpk Misroy, Bpk Subathi, Bpk Askar, Bpk Mukromin, Bpk Prijanto, Bpk Fauzi, Mas Iskandi, dan Mas Sukirno. Apa yang mereka lakukan? Ternyata mereka menghitung infaq kotak amal Masjid Ramadhan, infaq semua jama’ah Masjid Ramadhan selama sepekan, dihitung setiap hari jum’at yang selalu diumumkan sebagai infaq jum’at oleh MC sebelum khatib naik mimbar.

Pada foto di atas, mereka tampak, menata, mengelompokkan dan menghitung lembaran-lembaran uang infaq. Uang infaq dihitung per label sesuai peruntukannya. Ada Infaq operasional masjid, infaq pembangunan masjid, infaq anak yatim/ dhuafa’, infaq pendidikan dan infaq konsumsi barokah, tentu penggunaannya sesuai label-label kotak amal tersebut. Bpk Askar dan Bpk Prijanto, selaku Bendahara mencatat rincian perolehan infaq di buku Infaq Masjid Ramadhan. Dari catatan buku itu, Jum’at, 16 Februari 2024 hari ini diperoleh Infaq operasioal masjid 3.620.000,-, infaq pembangunan 1.032.000,- infaq yatim dhuafa’ 1.945.000,- infaq pendidikan 365.000,- infaq konsumsi barokah 219.000,-. Total 7.181.000,- Setelah menandatangai lembar hasil penghitungan, mereka pulang, jika pas kebagian, mereka bisa membawa buah tangan berupa kue, makanan, atau minuman yang disediakkan khusus oleh ibu-ibu Jum’at Barokah.
Terkait infaq, Bpk. Prianto bersama Bpk. Askar, selaku bendahara menuturkan bahwa saat ini infaq kurang lebih sebesar tersebut di atas diperoleh rutin tiap hari Juma’t. Bahkan sebelum pandemi covid-19, infaq rutin jum’at, tercatat di laporan keuangan bisa mencapai 14 juta, sehingga saat itu uang yang belum terpakai untuk kegiatan sempat disetor ke rekening bank milik masjid. Lha sekarang, kondisi infaq rutin ini bagaimana Pak Pri? Alhamdulillah, untuk saat ini ya dipas-paskan agar cukup. Beban biaya rutin didahulukan, sedangkan sisanya untuk yang tidak rutin. Kegiatan berbiaya besar, misalnya penyelesaian bangunan masjid tidak bisa secepat dulu. Untuk kegiatan-kegiatan besar biasanya dibentuk kepanitiaan, panitia membuka donasi untuk kegiatan tersebut, misalnya untuk tahun lalu, infaq kegiatan Ramadhan 1444 H, infaq Syi’ar Muharram, dan infaq Maulid Nabi. Menyambut bulan Ramadhan, 3 pekan lagi akan dibuka donasi kegiatan bulan Ramadhan 1445 H.
Dalam kondisi darurat , juga dibuka donasi dalam rangka tanggap bencana alam dan bencana sosial. Yang terakhir pada bulan November 2023 yang lalu dibuka donasi Peduli Palestina, yang disalurkan melalui Sahabat Al Aqsho dan Litle Project, Safari Dakwah Syekh Anas Al Masyry. Total donasi baik tunai maupun non tunai terkumpul sebesar Rp. 73.053.000 (tujuh puluh tiga juta lima puluh tiga ribu rupiah).
Ajaran Islam sangat menganjurkan infaq sebagai amal yang sangat mulia. Bahkan menurut penjelasan ulama’, infaq memberikan beberapa keajaiban:
- Membersihkan harta, Setiap harta yang didapatkan ada sebagiannya adalah milik orang yang membutuhkan. Oleh karena itu, dengan berinfaq kita bisa membersihkan harta yang kita miliki dan menambah keberkahannya.
- Menambah rezeki, banyak orang mengira bahwa dengan berinfaq dan bersedekah harta akan berkurang dan habis. Ini adalah anggapan yang salah. Berinfaq dan bersedekah justru akan membuat rezeki kita semakin berlimpah (QS. Al Baqarah: 261). Mungkin tidak kembali berupa harta namun dalam wujud lainnya, bisa kesehatan, kedamaian, dan lain sebagainya.
- Menolak bala atau musibah. Hal ini sesuai dengan hadist nabi yang menyebutkan bahwa satu-satunya amalan yang dapat menolak musibah adalah berinfaq dan bersedekah.
- Dilindungi pada hari kiamat. Dalam hadits yang dirawayatkan oleh Tabrani, Rasulullah bersabda bahwa orang beriman akan selamat di hari kiamat karena infaq dan sedekahnya. Jadi jika kamu ingin terlindung di hari kiamat perbanyaklah untuk berinfaq dan bersedekah.
- Diampuni segala dosa, bahwa harta yang diinfaqkan akan menjadi benteng pada saat hari pembalasan kelak.
- Menyempurnakan ibadah, sebagaiman Q.S. Al Imran: 92 bahwa kebajikan atau ibadah yang kamu kerjakan tidak akan sempurna jika kamu tidak berinfaq dan bersedekah.
- Masuk surga dengan Pintu Khusus, gemar berinfaq dan bersedekah termasuk orang yang dermawan dan Allah sudah menjanjikan pintu khusus untuk orang-orang yang dermawan.
Saat ini, pihak Yayasan Masjid Ramadhan Griyashanta telah membuka rekening baru di BSI untuk menampung infaq/ shadaqah untuk kemakmuran Masjid Ramadhan, infaq pembangunan, infaq anak yatim, infaq pendidikan, zakat, dan kegiatan lain yang bersifat insidental.
No Rek BSI : 3232 3131 36 a.n. Yayasan Masjid Ramadhan Griyashanta. Nomor rekening cantik, mudah diingat dan mudah dicatat untuk diisi oleh segenap kaum muslimin yang ingin menyalurkan infaq untuk kegiatan di masjid Ramadhan. Konfirmasi transfer dapat dikirim ke 0858-5204-8033 (Bpk Askar), 0812-3354-532 (Bpk Prijanto), atau 0813-3451-2334 (admin).
“Atas nama Yayasan Masjid Ramadhan, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas semua infaq yang ditunaikan ini. Semoga, Infaq segenap Jama’ah Masjid Ramadhan diterima oleh Allah SWT sebagai amal sholeh, barokah, manfaat dunia akherat, aamiin”. Ucapan terima kasih dan do’a yang selalu disampaikan oleh MC melalui pengeras suara TOA saat menyampaikan informasi sebelum rangkaian shalat jum’at dilaksanakan dan diaminkan oleh jama’ah yang sudah hadir. (admin/ suk).
Konsultasi Naskah: Tim YMRG Mlg
Kunjungi juga syi’ar kami:
Facebook https://www.facebook.com/takmirmasjid.ramadhan
Instagram https://www.instagram.com/masjid_ramadhan , https://www.instagram.com/tpq__ramadhan